Review: The Belko Experiment (2017)

" At the end of the day people are out for themselves"


 bercerita tentang sekelompok ekspatriat Amerika yang kini menetap di Brazil. Demi memenuhi kebutuhan sehari-hari, mereka lantas bekerja di sebuah perusahaan di Sao Paulo. Mereka bekerja seperti biasa layaknya warga lokal, sebelum sebuah eksperimen menakutkan terjadi
.
Ketika itu semua warga Amerika tersebut tengah sibuk dengan pekerjaannya masing-masing. Hingga tiba-tiba semua pintu terkunci dan mereka tak bisa keluar dari gedung tersebut. Sadar dengan apa yang terjadi, mereka lantas mencoba berbagai cara untuk dapat keluar dengan selamat. Namun semua usaha mereka sia-sia saja, kini mereka semua terjebak. Disaat yang sama, terdengar sebuah pengumuman dari speaker perusahaan yang mana memaksa mereka untuk terlibat dalam serangkaian aksi pembunuhan.

Game Of Death, mungkin ini enggak jauh-jauh dari kata-kata itu. Karna memang film ini akan bercerita seputar survival dimana  dipaksa untuk membunuh satu sama lain. Sebenarnya film ini mungki campuran antara The Hunger Games, Battle Royale dan Saw. Karrna semua ini hanya iming-iming eksperimen belaka di suatu perusahaan yang janggal dan lokasinya pun terpencil. Dan cerita seperti ini sebenarnya sudah biasa dan saya pun mengharapkan sebuah ke unikkan tersendiri di film ini.

unutk karakter disini pun , sebenarnya sudah bis aterlihat siapa yang akan mati nantinya dan yang akan hidup pada akhirnya. Dan ada beberapa karakter juga yang bisa dibilang Hateable, karna memang karakternya cukup mengesalkan dan aku sendiri berdoa agar cepat-cepat mati. Sebenarnya, film ini tidak terlalu bertele-tele, sebenarnya tidak akan terasa lama untuk menunggu kapan bunuh-bunuhan disini di mulai.

Untuk gore di film ini pun bisa dikatakan cukup menghibur, dan bakalan banyak darah dimana -mana. Dan ya, aku cukup senang ketika klimaks film ini berlangsung dan semua orang membunuh satu sama lain. Film ini pun akan menghibur kita dengan darah dimana-mana, untuk yang sangat menyukai film genre slasher dan banyak gore mungkin bakalan menyukai film ini.

Sayangnya, film ini tidak memiliki sesuatu yang wah. Dengan Alur cerita yang mungkin sudah biasa, film ini tidak memberikan sesuatu yang baru, bahkan pada ending pun kurang mengejutkan meski bisa di bilang lumayan. Konflik di film ini pun tidak terlalu padat, karna mereka hanya berusaha bunuh dan hidup saja. Untuk eksperimennya sendiri tidak di ceritakan untuk apa dan agar apa, hanya mengatakan (SPOILEEERRR) mereka telah memperlajari tentang manusia dan sekarang mereka akan mengetesnya    Dan jujur itu membuat saya kecewa , karna saya pun masih bingug dalang di balik Perusahaan Belko itu

Overall ... film ini cukup bagus, namun sayang tidak memberikan sesuatu yang bagus dalam tema Kill or be Killed, hanya seperti biasanya saja. bahkan enggak jauh beda dengan The Huger GAmes dan Battle Royale, bedanya kedua film itu memiliki alur yang lebih padat.

The Ranting is
50%

Komentar